Kebutuhan Inovasi Dalam Meningkatkan Produksi Pertanian Ketahanan ekonomi perlu diperkuat pelaksanaannya sebagai salah satu dari tujuh agenda RPJMN-2020-2024. Inovasi dan investasi sebagai modal utama ketahanan ekonomi perlu ditingkatkan pemanfaatannya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi berkelanjutan, guna memberikan kesejahteraan kepada masyarakat luas secara adil dan merata. Kontribusi pertumbuhan ekonomi disektor pertanian diharapkan terus meningkat dibandingkan periode lima tahun sebelumnnya. Teknologi, inovasi, jejaring dan kerjasama yang solid […]