Prof. Dr. Ir. Ika Mariska Soedharma, DEA, APU
Bioteknologi
Prof. Dr. Ir. Ika Mariska Soedharma, DEA, APU, lahir di Sukabumi pada tahun 1949, melaksanakan pendidikan formalnya di bidang Kultur Jaringan di Institut Pertanian Bogor dengan penelitian tanaman anggrek, kemudian melanjutkan pendidikan magisternya bidang Kultur Jaringan di Universite de Technique du Languedoc, Montpellier, Perancis dengan penelitian kultur mersitem jeruk dan melanjutkan pendidikan Doktor di universitas dan jurusan yang sama dengan penelitian penyambungan maristem jeruk pada batang bawah secara in vitro.
Berbagai penelitian di bidang Bioteknologi Pertanian yang melaksanakan perkembangbiakan tanaman dengan teknik kultur jaringan dan transgenik tanaman, yang dari kegiatan tersebut ada pula yang menghasilkan karya ilmiah dan tercata beliau telah menulis lebih kurang 22 karya tulis ilmiah yang diterbitkan pada Jurnal dan Prosiding nasional maupun Internasional serta bagian dari buku. Berbagai karya ilmiah tersebut merupakan hasil dari serangkaian kegiatan penelitian yang dilaksanakan sebagai peneliti di instansi Badan Penelitian maupun melalui kerjasama nasional dan internasional. Disamping itu beliau juga telah melakukan pelepasan varietas sebanyak 9 Varietas mulai dari mawar mini (varietas Yulikara, Rosmarun, Rosanda, Rosma), anthurium dengan varietas violeta, serta 4 macam varietas tebu produktivitas. Atas pengabdiannya Ika Mariska menerima penghargaan Satyalancana Wira Karya (KEPRES RI No. 008/TK/Th. 1998)